Portal Digital Data Personal

Tulisanku
Senin, 12 Oktober 2015

Review Buku Lautan Langit - Kurniawan Gunadi

Buku lautan langit merupakan buku kedua dari kurniawan gunadi, penulis yang menurut saya bagus dalam menyusun rasa dalam susunan kata. buku ini mengajak (hati) kita untuk ikut berpikir dan merenung tentang kehidupan, mengambil teladan dari lautan dan langit yang memang sama- sama luas, bahkan kita tidak bisa memastikan segala kepastian yang dimilikinya.. kita juga diajak merenung tentang "untuk menjadi laki-laki baik maupun perempuan baik", belajar dari cerita, memahami namun tidak merasa digurui, terkadang berimajinasi namun kalau kita mau imajinasi itu pun bisa terealisasi..

Di dalam buku ini aku menemukan diriku dalam bentuk kata dimana aku belum bisa menuliskannya seperti kerinduan akan hadirnya seorang adik perempuan yang sudah tidak memungkinkan untuk hadir. ketika aku memilikinya mungkin alangkah bahagianya melihatnya berlari dengan lucunya, membelai dan menyisir rambut panjangnya, membimbing dia mengenakan jilbab hingga sempurna, mengantarkan dia sampai sempurna diennya. mungkin selama ini cukup terobati dengan adik adik kecil yang biasa ku temui di masjid dan berbagai TPA, berkenalan dan berbincang dengannya, mendengarnya bercerita tentang kehidupan yang dia alami hari itu juga.. mungkin juga bisa terealisasi ketika sudah memiliki istri dan seorang putri yang cantik sekali.. ada juga tentang ketakutan ketakutan ketika aku (harus) berinteraksi dengan perempuan.. 

buku ini terbagi menjadi tiga segmen dalam bentuk nuansa pagi siang sore, namun diberikan prolog sepertiga malam oleh penulisnya yang berisi tentang pemaknaan hidup dan hati.. tak lupa di dalamnya juga terdapat berbagai cerita cinta yang dirasa begitu bermakna, cinta yang berharga antara ayah dan anak-anaknya.. cinta antara laki-laki baik dengan perempuan baik yang tersimpan dalam diam, harapan yang berbalut doa, terungkap dalam bentuk akad, yang berakhir dalam kesempurnaan agama.. ada juga cerita tentang keresahan tentang jodoh, namun di dalamnya bukan cerita yang mendayu dayu dalam kegalauan, namun keoptimisan bahwa dia akan datang bukan hanya mengetuk pintu hati, namun juga pintu rumah, dan mengetuk kepada pemilik hatinya..

Seseorang yang sudah berumur 20 - 27 tahun (pasti) akan merasakan "guncangan" dalam hatinya ketika membaca buku ini. terkadang tersenyum, haru, tertawa, galau, optimis, kadang harus menyesali masa lalu, kadang juga membuat kita berpikir serius tentang sebuah pernikahan, kapan kita akan menikah, apa yang harus kita persiapkan, dengan siapa kita akan menikah, kapan mengetuk pintu rumahnya, bagaimana resepsinya, bagaimana kita akan menyusun visi rumah tangga, rencana mendidik anak dan bagaimana cari kita untuk "mengakhiri" kehidupan.. namun beliau menyakinkan kita dalam beberapa cerita bahwa "tujuan yang sama akan mempertemukan orang-orang dalam perjalanan", termasuk dalam hal jodoh dan pernikahan..
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Review Buku Lautan Langit - Kurniawan Gunadi Rating: 5 Reviewed By: Wawan Listyawan