Portal Digital Data Personal

Tulisanku
Minggu, 25 Mei 2014

Pertigaan Yang Mempertemukan



aku tahu kita memang terpisah.. kita sama sama mengarungi perjalanan dengan jalur yang berbeda.. kamu lewat sana, aku lewat sini.. kita mungkin berjalan dengan kecepatan yang berbeda.. mungkin kamu lebih cepat.. mungkin juga kamu lebih lambat.. namun bukan suatu masalah kan? karena kita harus percaya bahwa kita akan berjumpa di sana.. iya di sana.. semua pertigaan di ujung jalan ini..

entah nantinya siapa yang akan duluan sampai, kita berdua juga tak tahu.. hanya bisa memperkirakan, berintuisi dan merencanakan pertemuan kita nanti.. namun kita tak akan saling menunggu.. tak akan ada waktu yang longgar sampai kita masih sempat untuk menunggu.. namun kita akan disibukkan dengan sebuah persiapan sampai kita bertemu di pertigaan yang ada di sana..

sebuah pertigaan yang akan menyatukan dua jalur yang sempat kita arungi, yang memisahkan kita walau memang menuju arah yang sama.. dimana aku akan menggenggam erat tanganmu, lembut namun tak akan terlepas.. karena kita akan melangkah ke arah yang sama, bersama..
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Pertigaan Yang Mempertemukan Rating: 5 Reviewed By: Wawan Listyawan