Portal Digital Data Personal

Tulisanku
Kamis, 10 Juli 2014

Menghidupkan Budaya Membaca

Dengan menghadirkan buku yang menarik dengan tampilan segar dan bahasa yang bersahabat merupakan kunci utama dalam menghidupkan budaya membaca.. karena sekarang kebanyakan anak muda mulai terbius oleh gadget yang membelitnya.. sehingga lebih sering bergelut dengan papan bercahaya itu.. buku sebagai jendela dunia sepertinya perlu diperbaharui.. mungkin buku lebih pas sebagai tiang kepribadian bangsa.. internet yang meraja lela ini lebih membuka wawasan tentang dunia, dan lebih mengajarkan sekulerisme dan kebebasan.. sedangkan buku mengajarkan keilmiahan yang dapat dipertanggungjawabkan, serta kearifan kepribadian bangsa yang masih berakar kuat menghujam..

Buku merupakan jiwa dari orang yang berakal, selalu mengisi pemahaman baru tentang ilmu.. menjadi lentera pada pikiran yang gelap.. menghapus dahaga seseorang yang haus akan wawasan.. namun seringkali buku ini mulai dikesampingkan.. ketika mau bukti, berapa halaman buku yang sudah kamu baca hari ini? Sudah berapa jenis buku yang sudah kamu lalap habis? Komik kah? Majalah kah? Sudah berapa buku yang kamu beli dan sudah rusak karena terlalu sering dibaca?
Dekat dengan orang yang berjualan parfum maka kita akan ikut wangi, dekat dengan orang yang berjualan makanan kita akan ikut kenyang.. walau hanya dengan mencium aromanya.. begitu pula jika kita dekat dengan orang yang mencintai buku.. maka kita akan ikut mencintai ilmu.. walaupun kita tidak mempunyai himpunan lembaran kertas itu pasti ada hati kecil kita yang menggerakkan untuk meminjam dan membacanya.. apalagi ketika kita serasa bersaing seberapa banyak buku yang dimiliki dan sudah dibaca.. itu akan menyenangkan sekali..
Buku adalah investasi.. karena akar pemikiran bijak ada di sana.. ketika kita memiliki banyak buku kita tak akan kesulitan mendidik anak kita, tak perlu membelikannya mainan.. berikan saja dia buku yang kamu punya dan hamparkan didepannya.. kalau perlu malah membacakannya sebelum tidur.. itu akan melatihnya untuk mencintai ilmu.. terkadang warisan tak harus berupa uang dan harta, dimana ada saatnya uang dan harta akan habis ditelan waktu.. namun akan lebih berharga rasanya ketika kita memberikan ilmu dan buku, karena dengannya kita bisa menggenggan dunia..
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Menghidupkan Budaya Membaca Rating: 5 Reviewed By: Wawan Listyawan