hal yang terlupa selama ini adalah menuliskan taget baru diawal semester atau diawal tahun.. benar benar terlupa bahkan tidak mengagendakannya.. sebuah masalah yang pelik ketika hal ini tidak terjadi, berarti keseriusan untuk menjalani kehidupan ini masih perlu dipertanyaan..
sudah menjadi hakekatnya bahwa manusia itu tidak ada habisnya untuk bermimpi, tanpa mimpi kita bagai berjalan tanpa tujuan.. bisa dianalogikan dengan minum, ketika minum hanya sekedar minum tanpa berhasrat untuk meredam haus..
menuliskan harapan dan target itu ibarat mengirimkan ATP ke dalam sel otot yang berdampak besar bagi sel itu yaitu bergerak.. sama halnya kita ketika kita mulai menuliskan mimpi itu maka jiwa akan menstimulus hasrat kita untuk segera mewujudkannya, otak akan bepikir bagaimana kita akan memulai dan mengakhiri, bagaimana kita akan berproses.. fisik kita juga tak akan tinggal diam, ia akan mengikuti arahan otak yang akan kita kerjakan.. proses ini akan berjalan berkesinambungan, ketika mimpi itu terselesaikan maka secara periodik kita akan terpacu untuk membuat mimpi yang baru..
mencoba menulis mimpi akan baik bagi kita, kita akan terbiasa termotivasi dan bersemangat.. boleh dicoba kok.. menuliskan mimpi akan memperkuat iman kita kepada Allah SWT.. bahwa Dia tidak akan ingkar janji.. cobalah tuliskan diatas kertas.. perlahan namun pasti semua mimpi itu akan terealisasi..
kursi biru, 06.03.14 - 10:10
kursi biru, 06.03.14 - 10:10
0 komentar:
Posting Komentar